vasilizaitsevAvatar border
TS
vasilizaitsev
Waspadalah Kalau Ada Pesan Bantuan Dana dari BPJS Kesehatan!

Data nomor telepon pribadi yang semakin nggak aman ini membuat kita kerap kali menerima pesan berantai dari nomor kontak yang tidak diketahui. Agan Sista kudu waspada kalau nerima pesan WhatsApp yang mengatasnamakan BPJS Kesehatan! Patut diingat kalau BPJS Kesehatan nggak pernah sekalipun kasih bantuan dalam bentuk tunai TAPI lewat asuransi Jaminan Kesehatan.

<embed:
>

Suatu ketika ada netizen yang share screenshot WhatsApp tentang spam bantuan dana BPJS. Si netizen langsung bertanya ke akun Twitter resmi @BPJSKesehatanRI. BPJS Kesehatan langsung merespon kalau informasi tersebut tidaklah benar. Tindakan tersebut disinyalir sebagai salah satu motif penipuan. BPJS Kesehatan saat ini tidak memiliki program bantuan dana sosial apa pun. Pihaknya mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan BPJS Kesehatan.

<embed:
>

Penipuan seperti ini memang gampang ketebak, karena si penipu mengirim pesan pakai nomor pribadi, tapi melihat iming-iming dana bantuan palsu yang ditawarkan dalam jumlah besar, kadang kala siapa sih yang nggak tergiur? Apalagi kita nggak tahu bagaimana situasi dan kondisi si penerima pesan, misal lagi desperate butuh uang? Pasti gampang aja kepancing. Yuk mulai aware lagi lewat forum Hansip Hoax Kaskus!

Sumber: Kominfo

Diubah oleh vasilizaitsev 26-02-2023 07:52
sandro.anton064Avatar border
sandro.anton064 memberi reputasi
1
733
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan