Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ih.sulAvatar border
TS
ih.sul
Dampak Penutupan Holywing Mungkin Lebih Besar dari yang Kita Kira


Holywings ditutup. Titik. Apa alasannya, apa motifnya, siapa dalangnya, itu tidak lagi penting. Intinya Holywings sudah ditutup dan jika hal itu sudah terjadi maka pihak-pihak berwenang harus siap untuk menanggung akibat dari sebab kejadian.

Apa yang akan terjadi setelah Holywings ditutup?

Pertama, jumlah pengangguran akan bertambah. Hotman Paris mengklaim ada setidaknya 2850 karyawan Holywings yang beragama Islam dan itu cuma Islam saja, belum karyawan dari agama-agama lain. Entahlah dari mana dia mendapat data tersebut, namun satu hal yang pasti ribuan pekerja Holywings saat ini tak lagi memiliki pekerjaan.



Parahnya lagi para pegawai ini tidak dipecat, melainkan berhenti bekerja atas surat edaran pemerintah yang artinya mereka tak akan mendapat pesangong (cmiiw). Coba bayangkan jika mereka tiba-tiba saja tak lagi punya pemasukan dan tak ada uang pesangon sebagai jaminan hidup beberapa bulan, bagaimana cara mereka bertahan?

Mencari pekerjaan baru bukanlah perkara gampang. Meski berhasil mendapatkan pekerjaan baru kebanyakan pegawai harus melewati masa magang untuk waktu yang tidak ditentukan dan waktu-waktu yang tidak ditentukan ini sering kali berujung pada masalah-masalah lain seperti pinjol, pegadaian, dan bahkan sampai harus pulang kampung.



Intinya, pengangguran meningkat, tingkat kemiskinan naik, sedangkan harga-harga tidak akan turun. Minyak goreng sampai sekarang masih setia bertengger di puncak harga dan seolah ingin menyusul bahan-bahan lain seperti tepung, telur, dan daging terus merangkak naik. Terlebih lagi kita sudah mendekati hari raya kurban, benar-benar waktu yang buruk untuk kehilangan pekerjaan.

Dan siapa yang akan disalahkan? Tentu saja pemerintah. Pemerintah dituntut mengambil aksi dan kemudian disalahkan atas aksi tersebut. Orang-orang yang menuntut bagaimana? Ya bodo amat, sejak kapan mereka mengurus pengangguran?



Satu hal yang paling buruk adalah apa yang mungkin akan terjadi pada umat beragama. Kita tahu bersama bahwa penutupan Holywings ini dikarenakan adanya unsur-unsur pelecehan agama yang mana beberapa nama dianggap merupakan nama khusus untuk agama tertentu. Kira-kira jika ada seseorang bernama Muhammad dan dia melakukan pencabulan santrinya sendiri, apakah itu termasuk penistaan agama? Ya iya dong, seseorang sudah melakukan kejahatan dengan nama suci itu di ktp-nya.

Dengan kata lain semua orang yang memiliki nama Muhammad di negara ini harus sangat berhati-hati dengan segala tindakannya karna jika melakukan perbuatan dosa bisa langsung dituntut dengan tuduhan tambahan yakni penistaan agama. Bayangkan jika nama orang tersebut masuk berita, judulnya akan jadi; “Muhammad melakukan pencabulan santri,” kan sudah jelas-jelas itu penistaan agama. Sungguh pria yang malang.



Singkat kata penutupan Holywings akan menciptakan kisah tragis, bukan hanya pada para pekerja yang kehilangan penghasilan tapi juga pada seluruh Muhammad di negeri ini. Bukan hanya Muhammad, semua pemilik nama Adam, Idris, Nuh, Hud, dan lain-lain harus waspada dengan segala macam kemungkinan yang bisa saja terjadi di negeri lawak ini. Berhati-hati, sabar, dan cobalah menjauhi semua laranganNya.

Sekian dari saya mari bertemu di thread saya yang lainnya.
Diubah oleh ih.sul 29-06-2022 13:25
sedikitkurus
sedikitkurus memberi reputasi
26
17.6K
519
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Tampilkan semua post
goldenfizzAvatar border
goldenfizz
#55
Hikmahnya mereka itu diselamatkan dari penghasilan haram berjualan minuman keras. Rezeki sudah ditulis kita doakan semoga mereka dapat ganti penghasilan yg halal dan berkah.
Sebelum mereka bekerja di holywings bukankah mereka semua dapat rezeki. Lha kenapa harus berfikir setelah mereka berhenti dari holywings mereka kehilangan rezeki? Rezeki itu sudah ditentukan sesuai umur kita, kalo rezeki habis artinya sudah saatnya kita mati. Entah masih kerja di holiwing kah.. atau sudah berhenti kah... kalo rezeki di dunia habis itu artinya saatnya terakhir kita di dunia. Bayangkan kalau mati sambil jualan miras naudzubillah.
Apakah holywings dan pemerintah yg menjamin rezeki mereka?
Padahal pemilik holywings dan pemerintah juga rezekinya diatur Allah.
Sewaktu kita mati harta memang tidak dibawa mati. Tapi cara dapetinnya tercatat dan diperhitungkan di akhirat.
Kenapa dipermasalahkan nama Muhammad. Sebab nama Muhammad diambil dari nama nabi besar umat islam yaitu nabi Muhammad Salallahu alaihi wasalam yg lewat Beliau turun pengharaman segala yg memabukan . Dan nama itu serta pemilik nama itu identik dengan islam. Dengan memakai nama itu untuk promosi minuman keras, itu seperti mengolok syariat islam seakan berkata "he yg bernama Muhammad .. ayo sini mabok dulu.. nggak usah dengarin Nabimu.... nggak usah dengarin syariatmu... ayo sini gratis satu botol..."
Jadi bukan berarti zaman sekarang orang yg bernama Muhammad pasti bersih. Sama seperti manusia lain ada yg pendosa, ada yg soleh.
Semoga paham..
Diubah oleh goldenfizz 29-06-2022 14:32
rohadiisbdex
rohadiisbdex memberi reputasi
3
Tutup