Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ymulyanig3Avatar border
TS
ymulyanig3
Skin Care Glowing Garnier Light Complete Andalan Ane
Tampil glowing dengan brand lokal

Merawat diri adalah sebuah keharusan bagi semua orang. Terutama bagi kaum hawa. Pepatah mengatakan, cinta datang dari mata turun ke hati dan itu mungkin benar adanya. Seseorang akan tertarik jika penampilan kita rapi dan bersih. Apalagi glowing dan kinclong. Siapa sih yang gak mau memiliki kulit yang sehat, glowing dan kinclong? Gansis pasti juga menginginkannya?



Dulu, dulu banget ane sempat nggak peduli dengan penampilan. Yang penting mandi bersih dan gak bau. Namun, seiring berjalannya waktu. Ternyata itu nggak cukup untuk menahan pandangan pasangan kita dari godaan wajah glowing di luar sana.

Wajah dan tubuh kita memerlukan perawatan yang lebih. Apalagi sebagai seorang ibu rumah tangga yang memiliki suami yang bekerja di luar. Paksu pastinya melihat banyak pemandangan yang menarik di luar sana. Jika kita memiliki penampilan yang kusut dan seadanya. Lambat-laun, suami akan bosan dan tidak menutup kemungkinan, akan mulai berpaling. Bener nggak sis?



Dari situ ane mulai bereksperimen dengan beberapa merek Skin Care dan produk kecantikan. khususnya merk lokal yang sesuai dengan budget ane, sisa beli sayuran, he.

Dari beberapa merek yang sudah ane coba beberapa tahun. Ada satu merek yang membuat ana betah bertahan dan membuat kulit ane lebih cerah dan glowing. Produk itu adalah rangkaian Skin Care dari Garnier light complete.

Ane sebenernya mulai memakai produk ini satu tahun yang lalu, kemudian sempat terhenti dan berpindah ke produk lain dengan alasan satu dan lain hal. Kemudian baru-baru ini, ane balik lagi nih ke rangkaian Garnier light complete.

Ane nggak pakai semua jenis produk brand ini. Ane hanya pakai serum, krim siang dan krim malamnya saja. Karena menurut ane rangkaian itu yang terpenting untuk perawatan wajah. Ane sebenarnya sudah jatuh cinta dengan rangkaian garnier ini dan untuk kedepannya, ane akan mencoba untuk memakai jenis produk lainnya dari merek ini. Terutama hand and body, masker dan tonernya.

Ini adalah angkaian pemakaian skin care ane yang bikin muka glowing dan cerah ala ane:

Untuk malam hari, langkah pertama adalah mencuci muka ( bebas, pakai pencuci muka merek apa saja, ane pakai fair n lovely). Kemudian dilanjutkan dengan memakai toner (ane pakai viva mawar). Langkah ini penting untuk mengembalikan PH kulit wajah sebelum memakai serum, agar manfaat serum bisa diserap maksimal oleh wajah kita.

Langkah selanjutnya adalah mengaplikasikan serum granier light komplit ke seluruh wajah secara merata. Selain wangi jeruk yang segar, serum ini juga sangat nyaman dipakai dan tidak lengket di wajah.

Langkah selanjutnya adalah pemakaian krim malam garnier light komplit. Sama seperti serumnya, krim malam garnier memiliki aroma wangi jeruk yuzu dan yang paling penting tidak lengket di wajah.

Setelah memakai rangkaian skin care dari garnier light komplit. Kulit wajah terasa segar, dingin dan kenyal. Gansis bisa bobo cantik deh, sampai pagi.

Efek yang dirasakan di pagi harinya adalah wajah ane menjadi terlihat lebih segar dan cerah. Pokoknya wajah enak aja dilihat, nggak berminyak dan kusam.

Lanjut ke rangkaian skin care di siang hari. Seperti langkah-langkah pada rangkaian skin care malam hari.

Diawali dengan mencuci muka, kemudian memakai toner dan memakai krim siang ber SPF dari granier light komplit. Kalau nggak ke mana-mana, ane biasanya hanya menambahkan bedak tabur tipis dan memakai lipstik/lipbalm agar tidak terlihat pucat.

Tapi, jika gansis hendak bepergian. Gansis tinggal melanjutkan rangkaian tadi dengan memakai poundation/cussons dan rangkaian make up lainnya.

Selama ini ane suka banget dan nyaman memakai rangkaian skin care dari garnier ini. Tidak ada keluhan gatal atau pun merah di wajah. Semua aman untuk kulit ane yang berjenis normal berminyak.

Untuk hasilnya, setiap orang akan berbeda. Setelah kurang lebih tiga bulan pemakaian dan menghabiskan satu krim siang 50ml, krim malam 50ml dan serum sebanyak 30 ml. Ane merasa kulit wajah ane lebih kenyal, glowing dan cerah.



Setiap kulit memiliki reaksi berbeda terhadap suatu pruduk atau brand. Yang cocok di ane, belum tentu cocok di gansis.

Sekian dari ane, semoga bermanfaat.

Terima kasih

Sumber : opini pribadi

Pic : dokpri
Diubah oleh ymulyanig3 18-02-2021 00:38
standalone17
delia.adel
tien212700
tien212700 dan 7 lainnya memberi reputasi
8
1.3K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan